Senin, 26 September 2011

Suka Duka Jadi Blogger

| Senin, 26 September 2011
Menjadi blogger ternyata penuh dengan romantika. Kadang penuh suka. Kadang pula ada duka. Karena romantika inilah banyak para Blogger masih setia ngeblog bertahun-tahun. Namun, tak sedikit yang gulung tikar bahkan menghilang dari jagad maya.

Apa saja sukanya menjadi Blogger?

1.  Monetizing
Dapat uang dari iklan. Suka banget dah. Siapa sih yang gak suka jika blognya menghasilkan uang? 

2. Statistik Pengunjung
Blognya ramai. Statistik pengunjung meningkat terus. Komentar banyak walau hanya basa basi. Yang penting terkenal.

3. Pikiran tersalur
Bisa menyalurkan pikiran dan perasaan di blog.

4. Bisa bermain-main
Banyak para blogger mengangap ngeblog adalah permainan. Mereka suka betah berlama-lama di blog hanya untuk merubah tampilan atau mempelajari kata kunci populer agar banyak yang masuk ke blog mereka dari mesin pencari.

5. Relasi
Dunia maya serupa dengan dunia nyata. Mau musuh sebanyak-banyaknya atau teman seabrek juga bisa. Mau punya musuh? Komentar atau bikin artikel kontroversial. Terbitkan sesuatu yang membuat banyak pihak panas. Pasti banyak musuh. Pengen punya teman juga gampang. Rajin-rajin blogwalking. Komen-komen di blog orang. Asal tak ada penghinaan atau menyakiti perasaan, pasti deh teman bakal lengket.

Dukanya apa?

1.  Iklan
Iklan gak ada. Ada iklan PPC tapi gak ngasilin duit. Cuma bikin berat loading blog aja.

2. Blog sepi
Blognya sepi. Kayak kuburan deh. Gak ada yang dateng. Apalagi komen.

3. Gagal posting
Udah capek-capek ngetik tiba-tiba sambungan internet putus. Tulisan hilang, jadinya bengong.

4. Blog kurang SEO
Banyak pesaing. Di search engine paling banter halaman 3 muncul blognya.

5. Tekor
Bandwith blog membengkak karena pengunjung membludak, padahal pemasukan kecil. Tekor deh karena harus nambah kapasitas bandwith biar blog tidak lemot. 

6. Copas
Artikelnya banyak di Copas blogger lain tanpa link ke blognya.

7.  Error HTML Code
Ngedit HTML blog, malah eror. Padahal belum di back up. Pusing utak atik HTML lagi.

8. Blog di hack
Blog gak bisa dibuka karena ada yang membobol dan mengubah password. Mengacak-ngacak isinya. Bahkan menghapus blog yang susah payah dibangun.

Mau jadi blogger? Pikir dulu deh!

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar