Bagaimana cara membedakan arti kata "match"?
Match mempunyai banyak arti. Match bisa berarti jodoh. Bisa juga mempunyai arti korek api. Match juga berarti menjodohkan dan pertandingan.
Bagaimana cara membedakan arti kata match tersebut?
Syarat utama untuk bisa menerjemahkan secara tepat suatu kalimat Bahasa Inggris adalah dengan menebak arti berdasarkan konteks.
Mari kita menebak arti kata berikut ini berdasarkan konteks melalui beberapa contoh berikut ini.
Hello guys, we are going to watch a big match between Liverpool vs Manchester City.
Match dalam kalimat ini mempunyai arti pertandingan karena dalam konteks klub sepakbola. Jadi mudah untuk diartikan pertandingan.
I need a match to burn the flame.
Kata match dalam kalimat ini mempunyai arti korek api. Mengapa demikian? Karena terdapat kata flame yang berhubungan dengan api.
I hope she's going to be my match.
Dalam kalimat ini match mempunyai arti jodoh. Konteks yang digunakan adalah adanya kata ganti she yang menunjukkan adanya hubungan cinta.
Please match the words the left and the right!
Dalam konteks kalimat ini match mempunyai arti jodohkan karena kata tersebut mempunyai makna yang berhubungan dengan kata-kata.
Demikianlah cara membedakan arti kata match dan contoh kalimat Bahasa Inggris.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar