Jumat, 13 April 2018

Gunanya Ujian Sekolah Berbasis Nasional (USBN)

| Jumat, 13 April 2018
Minggu ini siswa SMP melaksanakan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). USBN ini digunakan untuk menguji sejauh mana daya serap siswa selama belajar di sekolah. Nantinya nilai akhir dari USBN ini akan menjadi penentu kelulusan.

Berapa mata pelajaran yang diujikan? Yang diujikan kepada siswa adalah semua mata pelajaran yang dipelajari termasuk yang akan diujikan pada Ujian Nasional nanti.

Mengapa semua mata pelajaran diujikan? Bukankah 4 mata pelajaran masih akan diujikan pada Ujian Nasional mendatang?

Ini adalah upaya pemerintah menjadikan ujian sekolah sebagai standar untuk penentuan lulusan. Jadi bukan lagi Ujian Nasional seperti tahun-tahun sebelumnya.

Apa yang akan terjadi jika nilai ujian nasional jelek? Tidak akan berpengaruh pada kelulusan siswa. Karena Ujian Nasional hanya untuk pemetaan kemampuan siswa saja.

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar