Dalam artikel ini berisi tentang ulasan aktivitas 2 Modul 1 Topik 1 PPG Guru tertentu tentang Telaah Rancangan Pembelajaran dengan Menggunakan Prinsip UbD.
Pada aktivitas kedua, guru diminta menelaah tentang rancangan pembelajaran dengan menggunakan prinsip UbD yang dipelopori oleh tokoh pendidikan Grant Wiggins dan Jay McTighe tahun 2005.
Pendekatan UbD berlandaskan pada prinsip-prinsip:
- Merupakan perencanaan pembelajaran yang disusun oleh guru sebagai bagian dari tugasnya.
- Merupakan upaya untuk mengembangkan kemampuan peserta didik memaknai belajar melalui konsep-konsep utama.
- Mendorong peserta didik memaknai pembelajaran secara mandiri melalui bukti kinerja otentik.
- Perencanaan pembelajaran yang efektif yang dimulai guru menentukan capaian atau tujuan pembelajaran yang dicapai oleh peserta didik.
- Guru membantu peserta didik mencapai tujuan pembelajaran. Tidak hanya mengajar, guru harus memastikan pembelajaran terjadi dan bermakna bagi peserta didik.
- Refleksi berkala terhadap bagaimana pembelajaran dilakukan merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas dan pembelajaran yang efektif bagi peserta didik.
- UbD merefleksikan peningkatan yang berkelanjutan untuk mewujudkan pembelajaran yang efektif bagi peserta didik.
Berikut ini adalah gambaran melaksanakan pembelajaran dengan prinsip UbD.
Demikian ulasan aktivitas 2 Modul 1 Topik 1 PPG Guru tertentu tentang Telaah Rancangan Pembelajaran dengan Menggunakan Prinsip UbD.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar