Rabu, 31 Oktober 2012

no image

Contoh Procedure Text How To Do

Procedure text adalah teks yang berfungsi untuk menggambarkan langkah-langkah untuk mencapai satu tujuan. Misalnya cara membuat nasi goreng, cara menghidupkan TV dan cara membuat minuman.

Dari jenisnya, Procedure Text dibagikan menjadi dua. Procedure text yang mempunya fungsi how to make dan how to do. How to make adalah teks prosedur yang berfungsi menyebutkan langkah membuat sesuatu. Sedangkan How to do berfungsi menyebutkan langkah untuk melakukan sesuatu.

Berikut ini akan diberikan contoh procedure text model how to do:


Tips for Healthy Living

Modern life is very busy. Most of us are very busy every day. Many people rush off to schol r work without eating breakfast. This is a mistake. Breakfast is a very important meal. Eat a healthy breakfast every day. Also, it is better to have four or five small meals every day than one or two large meals.

Exercise is also important to staying healthy. Again, it's something that people skip because of lack of time. You don't have to do a lot of exercise.

Experts say that you only need to run or even walk three times every week. This is enough to keep you healthy. Another good thing about exercise is that it makes people feel good.





Selasa, 30 Oktober 2012

no image

Bisnis Pulsa Murah dan Menguntungkan

Bisnis apa yang mudah, modal murah, dicari orang, dan menguntungkan? Jualan pulsa. Jualan pulsa itu mudah dilakukan. Bisnis ini bisa jadi kerja sampingan. Modalnya tak begitu besar. Tidak harus jual rumah sebagai modal awal untuk menjalankannya.

Pulsa sudah layaknya beras. Orang biasa mengkonsumsinya. Bahkan hampir tiap hari. Makanya, bisnis jual beli pulsa bisa dikatakan bisnis yang mempunyai prospek cerah.

Banyak sekali dealer untuk melakukan deposit pulsa. Tak jarang mereka menawarkan bonus menggiurkan agar orang-orang datang untuk menjadi agennya. Namun, setelah diikuti sungguh mengecewakan. Layanan lemot dan lelet. Server sering error dan gagal transaksi. Akibatnya ada agen yang sampai bertengkar dengan pelanggannya.

Beda dengan dealer yang satu ini. Namanya Pulsagram. Sebuah dealer pulsa semua operator. Pulsagram bukan hanya penyalur pulsa, tapi merupakan bisnis jaringan yang menguntungkan para membernya.

Saya, pengelola sekolahoke.com, sudah mencicipi nikmatnya menjadi agen dari Pulsagram. Hasilnya lumayan sebagai uang tambahan.

Saya merekomendasikan Pulsagram kepada anda yang berminat menjadi agen penjual pulsa. Anda mempunyai kesempatan emas mendapat bonus berlimpah jika bisa membangun jaringan lebih banyak di bawah anda.

Kita tak perlu susah-susah mencari downline door to door. Kita bisa mengelola website replika yang diberikan oleh Pulsagram kemudian menyebarkannya melalui jejaring sosial seperti facebook, twitter, bahkan lewat BBM.

Okelah! Tak perlu panjang lebar. Pendaftaran gratis. Tak dipungut biaya sepeserpun. Kalau anda tertarik bisnis pulsa seperti saya silahkan daftar di link berikut ini:
DAFTAR DISINI

Butuh penjelasan lebih lanjut? Hubungi admin SEKOLAH OKE

Senin, 29 Oktober 2012

Speaking Future Plans Interview with David Beckham (Video)

Speaking Future Plans Interview with David Beckham (Video)

Belajar speaking melalui video pembelajaran. Kali ini sekolahoke.com menghadirkan video interview dengan bintang sepakbola David Beckham.

Dalam video singkat ini David Beckham menyampaikan tentang rencananya di masa mendatang. Selamat menyimak dan belajar Bahasa Inggris!

Minggu, 28 Oktober 2012

no image

Prosedur Pembelajaran Listening How To Express Showing Attention and Sympathy

Proses pembelajaran listening adalah skills pertama yang harus diajarkan kepada peserta didik. Di dalam silabus telah dijabarkan bentuk materinya. Guru bertugas menyusun kegiatan pembelajaran di kelas dalam format Lesson Plan atau Rencana Pelaksanaan Pembelajaran.

Dalam postingan ini, sekolahoke.com akan berbagi langkah pembelajaran listening skills khusus materi How To Express Showing Attention and Sympathy. Materi ini bisa ditemui di silabus SMA/MA kelas X semester pertama.

Skills: Listening
Materi: How to express showing attention and showing sympathy
Tujuan: Setelah proses belajar mengajar siswa dapat mengidentifikasi ungkapan menunjukkan perhatian dan simpati.

Kegiatan Awal
  1. Brainstorming: siswa menyebutkan kejadian jelek yang pernah mereka alami. Ajaklah siswa menggunakan Bahasa Inggris ketika menyebutkan kejadian-kejadian tersebut.
  2. Lead in: siswa menyebutkan bagaimana cara mereka mengungkapkan perhatian dan simpati kepada orang yang tertimpa musibah.
Kegiatan Inti
  1. Siswa mendengarkan teks lisan berisi dialog tentang menunjukkan perhatian dan simpati dan menjawab pertanyaan tentang isi teks lisan tersebut.
  2. Siswa mendengarkan lagi teks lisan dan mengidentifikasi ungkapan menunjukkan perhatian dan simpati.
  3. Siswa mendengarkan teks lisan pendek kemudian menentukan apa saja kejadian dalam dialog kemudian menyebutkan cara mengungkapkan menunjukkan perhatian dan simpati yang di dengar.
Kegiatan Akhri
  1. Siswa melakukan praktek percakapan singkat berisi menunjukkan perhatian dan simpati. Guru bisa menyediakan kartu berisi kejadian jelek dan siswa yang memilih kartu harus mempraktekkan sesuai isi kartu.
  2. Siswa membuat refleksi pembelajaran.
Demikian prosedur pembelajaran listening how to express showing attention and sympathy. Mengenai materinya, bisa anda dapatkan di Buku BSE karangan Joko Priyana.
Peranan Orang Minangkabau di Pentas Perpolitikan Indonesia

Peranan Orang Minangkabau di Pentas Perpolitikan Indonesia


Dalam sejarah nasional Bangsa Indonesia, Sumatra Barat merupakan sebuah wilayah yang mempunyai peran menentukan dalam proses pencapaian Indonesia merdeka. Peran yang dimainkan oleh orang-orang Sumatra Barat tersebut juga tak kalah pentingnya dengan suku bangsa yang ada di tanah air. Dimasa perjuangan melawan penjajahan dan di awal kemerdekaan banyaknya orang Minangkabau yang menguasai dalam percaturan politik nasional bangsa. Hal ini terlihat dengan lahirnya pergerakan-pergerakan nasional dan semangat-semangat  pembaharuan yang digusung dari daerah Minangkabau ini. Sampai pada batas tertentu, di masa awal kemerdekaan dan setelah kemerdekaan orang Minangkabau  mempunyai sistem pemerintahan yang berbeda dan bahkan bertolak belakang dengan sistem pemerintahan dalam keyakinan masyarakat Jawa. Sejauh  ini konsep kekuasaan hirarkhis Jawalah yang lebih mendominasi dalam sistem pemerintahan Indonesia, padahal peran yang dimainkan oleh masing-masing suku ini–Jawa dan Minangkabau–sama –sama menentukan dalam sistem pemerintahan nasional bangsa.
            Kadangkala terdapat sebuah perbedaan persepsi antara suku bangsa Minangkabau dan Jawa mengenai sistem pemerintahan Republik Indonesia yang akan menggantikan bentuk sistem pemerintahan Kolonial Hindia Belanda pada waktu itu. Sejak periode akhir penjajahan sampai reformasi. Mulai tahun 1926-1998. seorang penulis buku yang bernama Audrey Kahin mencoba untuk melacak dan menggali proses dan kadar kesungguhan orang Minangkabau dalam berintegrasi ke dalam negara kesatuan Republik Indonesia. Dipaparkan dari perspektif lokal yang diawali dari detik-detik akhir penjajahan dan berkembangnya gerakan-gerakan nasionalis di Indonesia, perjuangan kemerdekaan dan trauma yang dialami rakyat Minangkabau dalam menyesuaikan diri dalam beradaptasi ke dalam bentuk sistem pemerintahan Indonesia.
            Audrey Kahin dalam bukunya menjelaskan beberapa bagian tentang Sumatra Barat. Pada bagian pertama menyoroti tentang akhir pemerintahan kolonial Belanda di Sumatra Barat yang terdiri dari tiga  bab. Bahasan pertama diawali dengan latar belakang pecahnya pemberontakan pada tahun 1926/1927. Dalam latar belakang ini digambarkan tentang peta kronologis perjalanan pemberontakan komunis dengan menyebutkan faktor-faktor apa saja yang menghambat keefektifannya melawan pemerintahan kolonial. Selanjutnya dijelaskan berbagai gejolak politik yang terjadi di daerah tersebut yang diikuti dengan penumpasan semua kegiatan politik yang dilakukan oleh pemerintahan kolonial pada tahun 1932/1933. Dalam mengkaji peristiwa yang terjadi pada kedua periode tersebut, penulis buku ini mencoba untuk memusatkan perhatiannya pada konstalasi unit-unit kegiatan politik di Sumatra Barat, dan yang lebih khususnya lagi Kahin lebih menekankan pentingnya kegiatan-kegiatan nasionalis yang berbasiskan pada lembaga-lembaga pendidikan non-barat dan non-pemerintah. Dimana Lembaga-lembaga pendidikan di daerah Sumatra Barat mempunyai jaringan yang kuat sekali dengan lembaga-lembaga pendidikan yang terdapat di luar Sumatra Barat. seperti di Timur Tengah, Eropa, Singapura, Jawa dll.
            Dalam bahasan selanjutnya diteruskan dengan menyebutkan pusat-pusat perlawanan rakyat  Minangkabau. Ketika meletusnya pemberontakan 1927 setidaknya ada tiga pusat perlawanan yang mempunyai posisi yang strategis dalam melakukan kegiatan utama politik radikal dalam melawan penjajah. Diantara tempat-tempat tersebut adalah Padang Panjang, Silungkang dan Padang. Ketiga pusat-pusat perlawanan yang disebutkan di atas mempunyai keunikan dan karakteristik yang berbeda bagi masing-masing daerah. Padang Panjang merupakan sebuah daerah tempat tumbuh dan berkembangnya para reformis Islam. Di kota Padang Panjang tersebut para reformis  Islam mendirikan sekolah modernis yang berbasiskan pada agama. Seperti Sumatra Thawalib, Diniah Putri dll. Dengan berkembang dan banyaknya sekolah agama, Padang Panjang menjadi sebuah kota pusat pendidikan Islam. Sekolah agama tersebut mempunyai ikatan yang kuat dengan sekolah agama lainnya. Ini merupakan sebuah langkah awal dalam membentuk lahirnya  dan berkembangnya semangat nasionalisme di Sumatra Barat. Pendidikan dalam hal ini merupakan perlawanan terhadap pemerintahan kolonial Belanda. Sementara Silungkang merupakan sebuah kota pusat perdagangan dan kegiatan politik.  Karena kota Silungkang, secara Geografis mempunyai jalur kereta api yang melintas  dari Padang melewati Padang Panjang dan terus ke Silungkang. Oleh sebab itu gagasan-gagasan politik tidak ketinggalan merambah ke daerah Silungkang. Sehingga kota Silungkang sebagai pusat perdagangan juga dipengaruhi oleh kegiatan Sarekat Pekerja Buruh dan politik radikal buruh yang terdapat di Ombilin. Hal ini terlihat dengan terjadi  pemogokan para buruh batu bara yang terdapat di Ombilin.  Para saudagar dan pedagang   yang terdapat di Silungkang dengan pengaruh politik buruh yang terdapat di Ombilin pada akhirnya dapat bersatu dalam menentang pemerintahan kolonial. Sedangkan kota Padang merupakan pusat kegiatan diplomasi dan kegiatan politik yang  mempunyai jaringan dengan daerah-daerah yang terdapat di luar Sumatra Barat.
             Bila dianalisis, maka dapat dilihat bahwa daerah-daerah yang ada di Sumatra barat mempunyai karakteristik sendiri-sendiri. Padang Panjang menjadi tulang punggung lahirnya semangat nasionalisme yang dilatari oleh pendidikan agama.  Dalam hal ini para ulama dan para murid-muridnya dan perguruan Islam lainnya kebanyakan dipengaruhi oleh gagasan-gagasa politik Tan Malaka. Sementara Silungkang peran para saudagar dan pengusaha yang lebih dominan dalam gerakan anti penjajahan dan menjalin hubungan yang erat dengan para buruh  tambang batu bara yang terdapat di Ombilin. Dan  gerakan komunis di Padang, di samping mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat, para ulama dan perguruan Islam,  juga mempunyai hubungan yang dekat dengan para pemimpin PKI yang terdapat di Pulau Jawa.
            Bersatunya kelompok masyarakat yang berasal dari berbagai elemen masyarakat yang berlatar belakang berbeda, seperti kelompok agama, pedagang, pendidikan merupakan sebuah sikap melawan anti penjajah kolonial Belanda. Disamping itu Kahin dalam buku ini juga mengkontraskan peristiwa gerakan politik, ketegangan ketegangan dalam melakukan pemberontakan tahun 1926/1927 dengan peristiwa-peristiwa yang terjadi pada tahun 1930. Kemudian pembahasan juga dilanjutkan tentang strategi-strategi politik dan ekonomi yang digunakan oleh pemerintah Kolonial Belanda dalam mengembalikan dan mengembangkan kekuasaannya.  Yang diikuti dengan sebuah pengkajian tentang bagaimana perencanaan pemerintahan Belanda dalam melakukan perlawanan terhadap masyarakat Minangkabau  dengan cara yang berbeda dari pemimpin-pemimpin masyarakat Jawa. Seksi ini ditutup dengan sebuah analisis tentang suasana detik-detik terakhir kekuasaan Belanda di Sumatra Barat.
            Pendudukan Jepang yang terdapat di Sumatra Barat. yang diteruskan dengan revolusi anti penjajahan pada masa pasca perang. Yang kemudian ditutup dengan penyerahan kedaulatan Jepang pada akhir tahun 1949. Dalam menganalisis dinamika situasi politik yang berkembang sampai periode tersebut, dapat digambarkan bahwa begitu pentingnya bentuk-bentuk kekuatan militer di Sumatra Barat, yang tumbuh dari tentara rakyat Jepang yang bernama Giyu Gun atau Laskar Rakyat. Giyu Gun merupakan tentara sukarela yang berasal dari Jawa, Sumatra, Kalimantan dan Malaya untuk membantu bala tentara Jepang dalam mempertahankan daerah kawasan dari serangan sekutu. dan bagaimana perbedaan dari organisasi-organisasi serupa yang ada di tanah air. Selanjutnya penulisnya mendiskusikan tentang pandangan berbeda-beda yang muncul di dalam kelompok Minangkabau dengan pemimpin Jawa yang terkait dengan bentuk negara kesatuan bangsa Indonesia setelah kemerdekaan. Dalam pandangan Minangkabau sistem pemerintahan yang cocok bagi negara Indoesia adalah sistem pemerintahan federasi. Karena bangsa Indonesia terdiri dari beribu-ribu pulau dan etnis yang berbeda-beda. Sementara dalam pandangan Jawa, bahwa sistem pemerintahan yang cocok dalam sistem pemerintahan Indonesia adalah konsep negara kesatuan  yang bersifat sentralistik. Dengan asumsi bahwa kemakmuran suatu bangsa sangat tergantung dengan kekuasaan pusat. Kalau kekuasaan pusat sudah makmur maka kemakmuran rakyatpun akan sejahtera.
Peristiwa politik yang terjadi pada 1940, mengakibatkan terjadinya ketegangan-ketegangan dan kepemimpinan pada masa revolusi dengan faktor-faktor yang terjadi selama pergerakan  nasionali sebelum perang. Kemudian pembahasan dilanjutkan dengan mengkaji bagaimana perjuangan kemerdekaan dan kepemimpinan di Sumatra Barat berbeda dari gambaran-gambaran tentang revolusi Indonesia yang banyak diungkapkan dalam studi-studi sejarah  terdahulu. Bahasan juga diikuti dengan sebuah analisis pandangan nasionalis yang berasal dari Sumatra Barat tentang karakter negara Indonesia merdeka dan pentingnya kedudukan daerah ini dalam percaturan nasional bangsa Indonesia. Dalam sejarah Indonesia pasca kemerdekaan sampai masa kejatuhan presiden Soekarno. Di sini digambarkan tentang peristiwa-peristiwa yang mengantarkan pemberontakan regional  yang terjadi tahun 1958-1961 di Sumatra Barat. Bagian ini diawali dengan jalan pemberontakannya dan perkembangan sesudah terjadinya pemberontakan tersebut. Bagian ini dimulai dengan buyarnya  harapan masyarakat Sumatra Barat pada tahun 1950, bahwa bangsa dan  negara Indonesia dapat dibentuk sesuai dengan konsep-konsep awal yang  telah menentukan gerakan nasionalis setempat dengan konsep negara federasinya.. Bahasan juga diikuti dengan menggambarkan kebijakan pemerintahan Jakarta membubarkan Divisi Banteng di Sumatra Barat dan bagaimana kekecewaan yang dirasakan oleh militer setempat sejalan dengan ketidakpuasan kelompok-kelompok sipil terhadap negara Indonesia yang bersifat sentralistik, tidak adanya otonomi daerah dan dominasi orang Jawa dalam politik dan ekonomi Indonesia. Seksi ini memusatkan perhatiannya pada perkembangan dan percekcokan sejak masa penyerahan kedaulatan Indonesia sampai pada meletusnya pemberontakan pada tahun 1958. Yang berimplikasi terhadap Hancurnya sendi-sendi kehidupan masyarakat Minangkabau selama berlangsung dan setelah kalahnya pemberontakan tersebut.
            Selanjutnya integrasi yang terjadi di bawah rezim Orde Baru. Mengakibatkan terjadinya kudeta 1965 di Jakarta dan sesudahnya dan dampak peristiwa itu terhadap penyesuaian politik di Sumatra Barat dan hubungan kawasan ini dengan pusat. Dalam hal ini kebijakan para pemimpin setempat dalam upaya memulihkan rasa percaya diri masyarakat Sumatra Barat setelah mengalami trauma pada  masa sebelumnya. Trauma tersebut merupakan akibat dari peristiwa pemberontakan dan kekalahan oleh tentara Jawa. Bagian ini juga memusatkan perhatian tentang penghancuran partai-partai politik dan bagaimana hukum, yang menjadi pancasila sebagai satu-satunya azas bagi semua partai politik di Indonesia. Dan menggantikan azaz Islam yang masih dianut oleh partai-partai Islam ketika itu. Bahasan selanjutnya dilanjutkan dengan diberlakukannya atau penerapan Undang-Undang Pemerintahan Desa Tahun 1979 yang dimaksudkan untuk menciptakan suatu sistem pemerintahan yang bersifat sentralistik dengan cara sistem pemerintahan tingkat desa yang seragam di seluruh  Indonesia. Implikasi dari penerapan diberlakukannya UU Pemerintahan Desa bagi rakyat Minangkabau.. Meskipun begitu, tahun-tahun terakhir  kejatuhan Soeharto, hubungan Sumatra Barat dengan pemerintahan pusat secara perlahan-lahan menjadi dinamis lagi meski sejumlah kebijakan yang dilakukan pemerintah  Jakarta, terutama UU Pemerintahan Desa Tahun 1979 yang telah menghancurkan sebagian karakteristik masyarakat Minangkabau. Melalui berbagai aksi  yang dilakukan orang-orang Minang baik yang berdiam di Sumatra Barat maupun yang  berada di perantauan, daerah ini dapat meraih kembali  tingkat kesejahteraan dan pengaruh yang jauh lebih besar dibanding porsi penduduk dan sumber daya ekonominya yang relatif kecil.          
             Kejatuhan Soeharto dan gerak langkah sementara Indonesia menuju negara demokratis dari sentralistik menjadi desentralistik diharapkan dapat menghidupkan kembali harapan untuk mengembalikan kecendrungan yang telah mewarnai sejarah kelam negeri ini di masa pasca kemerdekaan. Peristiwa-peristiwa yang terjadi sejak kemunduran diri Soeharto hingga pelaksanaan pemilu bebas pertama dalam empat puluh tahun dengan menelusuri kemungkinan bahwa era reformasi barangkali akan menjadi cita-cita orang Minangkabau akan mengahasilka pemerintahan Indonesia yang lebih cocok dengan semangat yang dicita-citakan orang Minangkabau. Meskipun demikian, kita dapat “inkosistensi pemakaian istilah” antara Minangkabau dengan Sumatra Barat. Karena Minangkabau bukan identik dengan Sumatra Barat. Begitu juga sebaliknya. Ada wilayah yang secara geografis masuk ke dalam wilayah Sumatra Barat tetapi dia bukan bagian dari entitas Minangkabau. Seperti Mentawai. Sumatra barat merupakan wilayah administratif formal dalam sistem pemerintahan, sedangkan Minangkabau merupakan entitas kultural masyarakat Minang. Audrey Kahin menjelaskan sejarah politik Sumatra Barat yang dimulai pada tahun 1926-1998 boleh dikatakan sebuah terobosan baru. Mengingat kajian-kajian sejarah yang ada selama ini sedikit sekali yang ditulis sampai era reformasi, terutama sejak runtuhnya rezim Orde Baru. Ia juga memberikan penjelasan secara sistematis mengenai  periodisasi sejarah politik nasional di tanah air. Mulai dari akhir penjajahan, pasca kemerdekaan sampai era reformasi.
__________________________________________________________________
Penulis: Agustri, S.H.I.
Penulis adalah Tenaga Pengajar di SMK-RSBI Dumai & dosen di kampus AKRI Dumai-RIAU. Dan Saat ini Sedang Mengikuti Program S2 di UIN Sultan Syarif Kasim Pekanbaru

Sabtu, 27 Oktober 2012

no image

Bisnis Online Khusus Pelajar dan Mahasiswa

Berapa uang saku kamu setiap harinyap? Rp 5000 atau Rp 10.000? Uang sebesar itu bisa digunakan untuk apa ya? Beli bakso bisa dapat 1 sampai 2 mangkok  plus air minum.

Tahukah kamu kalau ada bisnis online dengan modal hanya Rp 10.000 tapi menghasilkan uang melimpah? Kalau belum tahu, saya beritahu.

Bagaimana bisnis Rp 10.000 berjalan?

Bisnis online Rp 10.000 ini berjalan dengan model member get member. Artinya setelah kamu mendaftar dengan uang hanya Rp 10.000 kamu harus mempunyai anggota.

Sulitkah mencari anggota?

Tidak sulit. Kamu cuma tinggal rajin-rajin promosi. Bisa lewat jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter, dan bisa juga melalui blog gratisan. Baca: Cara Membuat Blog Gratis

Tanpa blogpun bisa. Setelah kamu membayar kamu akan mendapat website replika gratis dari sepuluhribu.com. Nah website itulah yang akan memberi kamu uang.

Bagaimana cara menjadi anggota?

Syarat yang diperlukan untuk menjadi anggota adalah kamu harus transfer uang Rp 10.000 saja. Bisa menggunakan rekening sendiri atau pinjam rekening orang lain jika tak punya tabungan di Bank.

Apakah dijamin uang akan melimpah?

Menjalankan bisnis online memang butuh kesabaran. Saya menghasilkan uang Rp 120.000 setiap bulan. Karena jarang promosi. Tapi, perlu diingat uang Rp 120.000 itu adalah hasil dari uang Rp 10.000 yang hanya dibayarkan sekali seumur hidup. Sedangkan bisnis ini akan terus berjalan.

Setelah membaca uraian singkat dari saya, saatnya kamu menentukan apakah ikut seperti saya atau tidak. Ikut berarti berusaha memulai sesuatu yang baru. Tidak ikut, artinya kamu mau tetap seperti sekarang. Beli Bakso dengan uang Rp 10.000.

MAAF BISNIS INI TELAH MENJADI SCAM ALIAS PENIPUAN. JANGAN COBA-COBA!
no image

Contoh Pengumuman Pemilihan Ketua OSIS Dalam Bahasa Inggris

Pengumuman termasuk jenis teks fungsional pendek. Artinya teks yang berfungsi menyampaikan informasi tertentu dalam format yang pendek.

Teks pengumuman sangat banyak ragamnya. Ada pengumuman orang hilang, pengumuman reuni, pengumuman pelaksanaan lomba, pengumuman ujian, pengumuman hasil ujian dan pengumuman pemilihan ketua OSIS.

Kali ini Sekolahoke.com akan menyajikan contoh pengumuman pemilihan ketua OSIS menggunakan Bahasa Inggris. Contoh pengumuman ini bisa digunakan sebagai model teks untuk kamu yang ingin membuat pengumuman dalam Bahasa Inggris.

Contoh Pengumuman Pemilihan Ketua Osis (Announcement for The Election of The Head of Students' Organization):


ANNOUNCEMENT

To all of the students of SMPN Sukorambi

We will have The Election of The Head of Students' Organization. 
Please come and select your appropriate leader on:
Wednesday
10 October 2012
8 - 12 a.m.


Committee


Kalau kamu butuh contoh pengumuman lain, silahkan kirimkan permintaan ke email Sekolah Oke di sekolahoke@yahoo.com atau ketik permintaan di kolom komentar di bawah ini.

Jumat, 26 Oktober 2012

no image

RSBI antara Rintisan atau Rintihan Sekolah Bertaraf Internasional

Oleh: Agustri, S.H.I*)

Sekolah adalah bagian dari dunia manusia di era sekarang ini. Rasanya kurang lengkap kehidupan ini andai kata kita, saudara-saudara kita, anak cucu kita tidak bisa merasakan dunia sekolah. Sekolah bukan hanya menjadi tempat dan lingkungan untuk menuntut ilmu bagi siswa-siswi nya. Namun sekolah sudah menjadi Trend dan bagian tangga kehidupan yang harus dilalui oleh generasi muda sekarang ini. Bahkan kalau boleh jujur, perusahaan dan tempat bekerja mana yang mau menerima karyawan dengan status tidak pernah bersekolah. Belum lagi klaim negatif dari masyarakat sekitar terhadap pemuda-pemudi yang tidak bersekolah. Namun bagaimana jika sekolah itu sendiri tidak lagi menjalankan perannya sebagai sarana untuk mendidik dan mengajar, namun telah berubah menjadi ladang bisnis bagi manusia-manusia yang mengatasnamakan para intelektual? Apakah seorang intelektual harus menjajah kaum-kaum non intelektual yang dengan lantangnya menyatakan bahwa pendidikan itu memang mahal? Bukankah manusia intelektual tahu betul menjajah berarti menindas, menindas berarti menghancurkan secara perlahan-lahan. Dan tak jarang masyarakat yang masih bisa bertahan dengan penindasan tersebut, akan tetap melaluinya. Namun bagi kelompok masyarakat yang tidak mampu bertahan, akan hilang dengan sendirinya.

Taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), sekolah menengan pertama(SMP)/madrasah Tsanawiyah(MTs), sekolah menengah umum (SMU)/ madrasah Aliyah (MA) adalah bebarapa contoh sekolah yang ada di negara kita ini beberapa dekade yang lalu. Dengan biaya SPP yang terjangkau, namun masih sanggup melahirkan manusia-manusia intelektual di bumi nusantara kita ini. Manusia-manusia yang tidak hanya cerdas otaknya, namun juga mempunyai sopan santun dan tata krama yang bagus. Yang bisa menghargai guru-gurunya, dan bisa diterima di lingkungan masyarakat, dan bahkan tak jarang mempunyai peranan yang penting dalam struktur masyarakat.

Seiring perkembangan zaman, kemudian muncullah gagasan untuk membangun RSBI yaitu rintisan sekolah bertaraf internasioanal. Tentunya dengan optimistis diharapkan munculnya generasi muda yang lebih handal dan hebat. Penyelenggaraan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) yang dicanangkan dalam Pasal 50 Ayat (3) UU 20/2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dinilai tidak bertentangan dengan semangat UUD 1945, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Pasal tersebut menyatakan bahwa pemerintah dan pemerintah daerah menyelenggarakan sekurang-kurangnya satu kesatuan pendidikan untuk pada semua jenjang pendidikan untuk dikembangkan menjadi satuan pendidikan bertaraf internasional. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Suyanto dalam sidang pleno Pengujian Undang-undang (PUU) UU 20/2003 tentang Sisdiknas. Menurut beliau, satuan pendidikan bertaraf internasional diwujudkan dalam bentuk RSBI. Selanjutnya, RSBI akan dikembangkan menjadi Sekolah Bertaraf Internasional (SBI). "Ini bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang melampaui standar nasional pendidikan sehingga memiliki daya saing komparatif yang tinggi, termasuk kemampuan berbahasa asing." Namun apa dikata ketika kata rintisan telah berubah menjadi rintihan, betapa mahalnya SPP sekolah-sekolah yang berlabel RSBI namun minim hasil bahkan empety result. Belum lagi kucuran dana dari pemerintah dan pihak swasta lainnya yang mengalir ke sekolah berlabel RSBI. Besarnya dana yang masuk ternyata tidak seimbang dengan hasil yang didapat. Bahkan kemudian muncul pertanyaan, tidak tahukah aparat pemerintah kita yang berwenang dengan kondisi yang terjadi? Atau mereka tahu, namun pura-pura tidak tahu? Atau mereka tahu, mereka mau memberikan action atas apa yang terjadi, tapi lagi-lagi berpikir kenapa harus ikut campur terlalu dalam? Semua pertanyaan ini adalah real dan lumrah untuk dipertanyakan.

Mari kita pelajari lebih mendalam sistem RSBI ini!
  1. Apakah syarat untuk mendapatkan RSBI ini bergantung pada lobi si empunya sekolah? Jawabannya sudah pasti ya.
  2. Apakah harus Melengkapi dokumen-dokumen yang telah ditetapkan? Jelas ya. Meski harus penuh dengan kecurangan dalam panambahan dan pengurangan data.
  3. Apakah harus ada lobi uang? Sudah tentu ada, minimal untuk biaya transportasi dan hotel.
Itulah sedikit pertanyaan yang mewakili pertanyaan-pertanyaan berikutnya. Ternyata benar nasihat dari ajaran agama kita, semua yang dimulai dengan kebohongan, maka akan menuntun datangnya kebohongan-kebohongan yang lainnya. Sebagai contoh dari kebohongan ini adalah nantinya pada saat siswa-siswi dari sekolah RSBI menghadapi UN (ujian nasional) maka yang akan dipusingkan bukanlah siswa-siswinya. Namun si empunya. Why? Seandainya ada siswa atau siswi dari sekolah RSBI yang tidak lulus, maka malu sebagai sekolah RSBI sudah tentu akan datang, belum lagi label RSBI yang akan dipertanyakan oleh pihak pusat. Apalagi ketakutan akan berkurangnya siswa baru yang akan mendaftar di awal ajaran baru. Supaya hal ini tidak terjadi, maka segala cara akan dilakukan demi tidak ternodanya label RSBI. Kemudian Pendidikan yang pada hakekatnya adalah membantu peserta didik untuk menjadi generasi yang utuh, yang pandai dalam bidang pengetahuan, bermoral, berbudi luhur, peka terhadap orang lain, beriman, serta membawa misi untuk melibatkan peserta didik pada persoalan-persoalan konkrit yang dihadapi dalam masyarakat tentunya tidak akan pernah tercapai dan terlaksana.

RSBI yang diawal keberadaannya bertujuan kearah yang positif, namun karena lemahnya pengawasan tidak lagi sejalan dengan tujuannya. Belum lagi karna label RSBI, pihak sekolah dengan semena-mena menaikkan uang SPP setiap ajaran barunya. Dan tak jarang untuk menutupi kebobrokannya, komentar “sekolah disana saja uang SPP nya lebih tinggi dari kita, SPP kita ini murah dari yang lain.” Entah berapa banyak masyarakat yang menyandarkan cita-cita anaknya kepada sekolah RSBI. Tapi sudahkan harapan itu didapat. Jawabannya sudah tentu belum. Salahkan sistem RSBI? Jawabannya sudah tentu tidak. Sebagai orang intelektual mari bersama-sama kita luruskan lagi apa yang sudah dicita-citakan melalui RSBI ini. Tata ulanglah kembali 3 (tiga) unsur pendidikan kita disekolah, yaitu sistem yang ada disekolah, SDM guru-gurunya apakah sudah kompeten atau belum (kompeten bukan hanya melihat jurusan kuliah atau gelar si guru. Namun lihat apa yang bisa dihasilkannya dalam bidang yang diajarkannya. Bukankah Allah SWT sudah menganjurkan agar memberikan jabatan itu kepada si ahlinya, bukan si pemegang gelarnya), dan yang terakhir manusia yang akan dibentuk, dalam hal ini adalah siswanya. Selama ketiga unsur ini tidak dibangun dengan baik, maka akan masih banyak rintihan-rintihan itu terjadi. Cobalah sejenak kita merenung, kita hidup didunia ini hanya sebentar, kalaupun suatu saat kita harus mati, matilah dengan meninggalkan kebajikan. Sistem pendidikan negeri kita ini sudah terlalu keras rintihannya. Buat sistem pendidikan kita ini tersenyum kembali. Yakinlah kita pasti mampu selama kita mau untuk berubah.

_______________________________
*) Penulis adalah Tenaga Pengajar di SMK-RSBI Dumai dan Dosen di kampus AKRI Dumai-RIAU. Saat ini Sedang Mengikuti Program S2 di UIN Sultan Syarif Kasim Pekanbaru
no image

Lagu Bahasa Inggris ABC Song

Simaklah lagu Bahasa Inggris dengan judul ABC Song dalam video berikut ini!



ABC Song

A B C D E F G
H I J K L M N O P
Q R S T U V
W X Y and Z
Now I know My ABC
Won't you come and play with me
no image

Langkah Mengajar Speaking Memperkenalkan Diri Dalam Bahasa Inggris

Materi memperkenalkan diri menggunakan Bahasa Inggris bisa ditemui di silabus SMP dan SMA semester pertama. Materi ini merupakan materi pokok yang harus dikuasai oleh siswa sebelum menguasai materi lainnya.

Materinya tidak begitu sulit, bagi guru. Tapi bagi pemula, pasti terasa sulit dan butuh dorongan supaya percaya diri bicara Bahasa Inggris.

Sekolah oke akan memberikan langkah sederhana mengajar Bahasa Inggris untuk speaking  skills materi memperkenalkan diri.

Materi pokok: Memperkenalkan diri
Skills: Speaking
Tujuan pembelajaran: Setelah proses belajar mengajar, siswa dapat memperkenalkan diri dengan lancar dan akurat.

Kegiatan awal

  1. Siswa berlatih spelling. Guru bisa mengajarkan mengeja huruf-huruf menggunakan lagu ABC Song. Kalau belum tahu lagunya dengarkan lagunya di postingan: Lagu Bahasa Inggris ABC Song.
  2. Siswa mendengarkan huruf-huruf yang disebutkan guru kemudian dirangkai menjadi sebuah nama. Usahakan menggunakan nama-nama orang terkenal untuk membuat pembelajaran menjadi menarik.
  3. Brainstorming: Siswa menyebutkan apa saja yang biasanya diperkenalkan orang ketika bertemu pertama kali.
  4. Siswa mempelajari ungkapan-ungkapan cara memperkenalkan diri. Guru bisa memberikan contoh melalui rekaman percakapan pendek atau melalui beberapa peragaan.
Kegiatan Inti
  1. Siswa memperkenalkan diri kepada teman. Guru bisa menggunakan media kertas. Minta siswa menuliskan nama mereka di secarik kertas. Kertas kemudian dilumat atau dibuat kapal terbang kertas.  Secara bersama kertas dilempar ke depan kelas. Guru mengambil satu kertas dan membaca nama yang ada di dalam kertas. Siswa yang disebutkan, maju dan memperkenalkan diri. Selanjutnya dia mengambil kertas lain dan membaca nama siswa yang tertera di dalamnya. Terus sampai kertas habis. Jika siswa terlalu banyak, minta 10 sampai 15 siswa saja.
  2. Siswa menyebutkan biodata siswa yang telah memperkenalkan diri. Guru bisa menunjuk salah satu orang siswa untuk menyebutkan biodata siswa yang sebelumnya telah maju ke depan kelas untuk memperkenalkan diri.
Kegiatan Akhir
  1. Siswa membuat perkenalan diri dalam bentuk tulisan. Ini berfungsi untuk memperkuat hasil pembelajaran.
  2. Siswa membuat refleksi pembelajaran. Refleksi pembelajaran yang dimaksud adalah kesimpulan dari pembelajaran, kemajuan yang diperoleh, dan bagian mana yang dirasa sulit dalam pembelajaran tersebut.
Demikian langkah mengajar speaking memperkenalkan diri menggunakan Bahasa Inggris. Bapak dan Ibu guru bisa menggunakannya sebagai alternatif pembelajaran di kelas. Ada kemungkinan Bapak dan Ibu guru sekalian sudah punya trik dan teknik sendiri dalam pembelajaran ini, silahkan berbagi di kolom komentar.


Rabu, 24 Oktober 2012

no image

Apa Yang Dimaksud Fobia?

Manusia dikaruniai rasa takut. Hal itu wajar karena manusia memiliki energi positif dan negatif. Energi positifnya adalah rasa berani, sedangkan negatifnya adalah takut.

Ada orang yang mempunyai rasa takut yang berlebihan. Takut ketika berada di ketinggian hingga ia menjadi lemas. Takut tempat sempit. Jika berada tempat sempit, tiba-tiba serasa akan mati. Rasa takut berlebihan inilah yang disebut fobia.

Saya tidak akan berteori banyak tentang fobia. Karena anda tentu mempunyai banyak referensi tentang fobia ini. Saya hanya ingin berbagi tentang fobia akut yang banyak menimpa orang di sekitar bahkan dalam diri saya sendiri.

Contoh fobia menurut versi saya:

Takut jarum suntik

Saya termasuk orang yang takut jarum suntik. Sebenarnya saya tidak punya pengalaman buruk dengan jarum suntik. Tapi, saya sering membayangkan ketika disuntik tiba-tiba jarumnya patah dan patahannya tertinggal di kulit saya. Akibat dari fobia ini saya paling anti periksa ke dokter.

Takut kucing

Ini terjadi pada beberapa teman saya. Takut kucing. Menurut mereka, semasa kecil mereka pernah dicakar dan digigit kucing. Mulai saat itu mereka menjadi takut kucing. Jangankan pegang, lihat dia lewat saja, jantungnya serasa mau copot.

Takut gelap

Anak saya yang laki-laki masih kecil usia 4 tahun. Dia sangat takut akan gelap. Beda dengan saya yang suka sama gelap. Suatu malam ia tidur dengan saya. Lampu saya matikan. Tengah malam tiba-tiba anak saya bangun dan menjerit. Dia bilang tidak bisa bernafas kalau gelap. Dia pengennya lampu tetap menyala.

Takut bandulan atau ayunan

Ika teman perempuan saya waktu SD. Dia menangis jika melihat benda berayun-ayun. Jangankan ayunan mainan anak TK, benda diayunkan saja dia pasti marah dan menangis. Menurut orang tuanya dia pernah terjatuh dari ayunan waktu masih TK.

Takut miskin

Saya tidak tahu apakah ada orang yang seperti ini. Kerja banting tulang supaya kaya raya. Lalu takut jadi miskin. Ia berusaha supaya kekayaannya kekal dengan berbagai macam cara.

Itu saja yang bisa saya sampaikan. Sebenarnya masih banyak jenis-jenis fobia. Silahkan anda telaah sendiri di lingkungan sekitar anda.

Selasa, 23 Oktober 2012

no image

Dialog Menyalahkan Orang Lain (Blaming)

Bagaimana cara mengungkapkan sesuatu dengan maksud menyalahkan orang lain menggunakan Bahasa Inggris? Simak caranya lewat dialog berikut ini.

Jacky: Hi, Jenny. You look so angry. What happened?
Jenny: I'm angry at John.
Jacky: Why are you angry at him?
Jenny. He broke my book. No doubt, It must be him
Jacky: Really? How do you know that it's his mistake?
Jenny: He borrowed my book last week. Yesterday he returned it. But, unfortunetely I wasn't at home.
Jacky: Then?
Jenny: He left it to my brother. I found the cover was broken. It must be John broken it.
Jacky: OK. I see it. But, I think you don't have to blame him. 
Jenny: Why do you think so?
Jacky: I know John very well. He's kind of a very responsible man. If he makes mistake, He'll admit that.
Jenny: Maybe. But... Wait, my phone is ringing. There is a message from John.
Jacky: What does it say?
Jenny: It says "Sorry, Jenny. I broke your book. I have told your brother about that. Now I have bought a book to change yours. Can I meet you this afternoon?" Oh My God! He's bought a book for me.
Jacky: That's John. He is a responsible man.
Jenny: Yea. He's a good guy.

Kalimat yang digarisbawahi dalam dialog di atas adalah ekspres yang digunakan untuk menyalahkan orang lain (blaming). Kalimat tersebut digunakan untuk menjustifikasi kesalahan orang lain.

Kita bisa mengungkapan ekspresi menyalahkan dalam Bahasa Inggris dengan menggunakan kalimat-kalimat berikut ini:
  • It must be him to blame.
  • He's the one to blame.
  • You're the one to blame.
  • I blame it that ...

Senin, 22 Oktober 2012

Recount Text Perjalanan Dinas

Recount Text Perjalanan Dinas

Recount text adalah teks yang berfungsi menceritakan pengalaman seseorang secara berurutan. Pengalaman itu bisa dari penulis, atau pengalaman orang lain yang ditulis oleh seorang penulis.

Ciri-ciri utama dari Recount text adalah kejadian-kejadian disampaikan secara berurutan. Dengan begitu, pembaca seperti membaca sebuah urutan peristiwa.

Teks yang termasuk ke dalam recount text antara lain biografi, auto biografi, diary, dan laporan perjalanan. Biografi adalah catatan hidup seseorang yang dituliskan orang lain dari lahir sampai dewasa bahkan sampai mati. Contohnya biografi pahlawan. Auto biografi adalah catatan hidup yang ditulis sendiri oleh seorang pengarang. Diary bisa disebut catatan harian atau kegiatan harian. Sedangkan laporan perjalanan biasanya berupa cerita pengalaman liburan atau kegiatan dinas seseorang.

Kali ini saya akan berbagi Recount text berjenis cerita pengalaman selama perjalanan dinas. Perjalanan dinas ini terjadi seminggu yang lalu.

Oxford Team, Mr. Fadli, Mr. Andika, Miss. Novi
There was an invitation from Department of Education of Jember. I was invited to attend a meeting. The meeting was about how to handle and care a private institution. I represented my institution LKP Oxford.
That was Sunday afternoon around 1 p.m. I rode my motorcycle to Rembangan hotel where it laid on a mountain in Jember. The road was up and down. My friend and I moved slowly. That was only 20 minutes to reach the top.
The opening ceremony started at 4.30 p.m. We hold up the meeting in a big hall. The meeting began with  giving speech by the head of Department of Education represented by Mr. Sudiyono as the head of section of informal education. He spoke much about private course and the differences between formal and informal education. We ended the first day at 9 in the evening.
The second day, we had breakfast at 6.30 a.m. Then we continued the meeting. The whole day was full of materials. That was tiring day. But my friends and I tried to kill it by singing together after the meeting lasted at night.
The last day was on Tuesday. The meeting ended in the morning around 10. We had a very simple closing ceremony. The participants shook hands to say good bye.
I rode my motorcyle slowly. I enjoy the way home. The day was sunny. Rembangan looked so beautiful. Although I felt tired, I was happy to have the meeting.
Demikian contoh Recount text mengenai perjalanan dinas. Kamu bisa baca contoh recount text lainnya di artikel terkait di bagian bawah postingan ini.

Pemandangan Rembangan

Puncak Rembangan yang Indah
Hotel Rembangan

Kalau ke Jember sebaiknya menginap di Hotel Rembangan yang sejuk
Puncak Rembangan

Dimanakah tempat yang indah dan menyejukkan mata di Jember? Rembangan!

Minggu, 21 Oktober 2012

no image

Pengen Tampil Keren, Belanja di Laku.com Aja!

Setiap orang punya keinginan tampil keren. Cewek maupun cowok butuh memperbaiki penampilan agar enak dipandang. Selain enak dipandang, juga bikin suasana hati menjadi tenang. Dengan begitu, pergaulan menjadi lebih percaya diri.

Begitu pentingnya penampilan, terkadang membuat orang menghabiskan waktu berjam-jam untuk memilih barang di Mall dan pusat-pusat belanjaan. Sibuk memelototi pakaian di butik. Namun barang yang dicari tak kunjung ditemukan.

Waktu yang terbatas karena kesibukan yang menumpuk, membuat pilihan menjadi apa adanya. Pokoknya sekedar lihat lalu comot dan dibawa ke kasir. Begitu sampai di rumah, kecewa. Karena barang yang dibeli tak sesuai yang diharapkan.

Mungkin itulah yang terjadi dengan anda. Berapa jam anda luangkan untuk berbelanja di Mall? Satu jam, dua jam, atau malah lebih? Tentu capek. Apalagi disana masih digoda dengan pernak-pernik barang yang lain membuat waktu terbuang percuma untuk melihatnya.

Anda memerlukan tempat yang nyaman untuk berbelanja. Tempat yang tak perlu capek mencari-cari namun bisa memberikan banyak pilihan yang berkualitas tinggi. Tempat yang bisa membuat anda serasa berada di mall favorit anda. Dimanakah tempatnya?

Kini anda tak perlu lagi capek dan ribet ke Mall untuk berbelanja mempercantik diri. Memanjakan penampilan diri agar nampak keren, cukup ke Laku.com. Jadi tak perlu takut tak punya waktu karena kesibukan hingga penampilan menjadi berantakan.

Laku.com adalah toko online yang bisa memberikan anda kepuasan berbelanja layaknya jalan-jalan ke Mall. Bedanya anda tak perlu capek dan buang banyak waktu. Laku.com bisa membuat anda menghemat waktu dan tenaga sehingga bisa digunakan untuk melakukan hal-hal positif lainnya.

Laku.com akan memperindah penampilan anda dengan beragam variasi pilihan barang belanja seperti baju fashion, lingerie, jam tangan, aksesoris, tas, alat make up, dan lainnya. Laku.com juga memberikan kesempatan kepada anda untuk meminta barang yang tidak anda temui disana. Anda cukup klik kemudian tuliskan barang kebutuhan anda, maka beberapa waktu kemudian Laku.com akan menyediakannya.

Memasuki Laku.com anda akan dihadapkan dengan pilihan berkualitas dan terjamin mutunya. Anda tak perlu takut barang tersebut akan mengecewakan, karena Laku.com sangat terpercaya dalam hal layanan. Kekhawatiran bahwa barang akan mudah rusak karena tidak dilihat langsung saat hendak membeli, sebaiknya dibuang jauh-jauh. Laku.com tak menjual barang cacat.

Selain kelebihan di atas, Laku.com sering bikin kejutan. Seperti bulan ini (Oktober 2012), Laku.com menggratiskan ongkos kirim atas setiap pembelian. Tentu saja kejutan ini tak hanya berlaku di bulan ini saja. Masih banyak kejutan lainnya di bulan-bulan berikutnya.

Makanya, ayo buruan bergabung dengan Laku.com. Dapatkan barang yang anda inginkan dengan harga murah namun kualitas tinggi. Hemat energi, biaya dan waktu anda dengan berbelanja di Laku.com.
The Virgin Dipastikan Bubar

The Virgin Dipastikan Bubar

The Virgin (desty0507.blogspot.com dok)
The Virgin dipastikan bubar? Kapan itu? Apakah dalam waktu dekat? Mengapa bisa demikian? Eman juga kalau sampai bubar. Soalnya fansnya sudah banyak dan nama mereka sudah sangat terkenal.

Terbentuknya The Virgin adalah inisiatif Ahmad Dhani, pemusik handal asal Indonesia. Dhani dengan mata bisnisnya melihat bakat Dara ketika menjadi juri kontes adu bakat di salah satu televisi nasional.

Dhani memadukannya dengan Mitha yang saat itu menjadi gitaris The Rock. Jadilah keduanya sebuah grup band yang kemudian menjadi idola remaja Indonesia.

Mengapa memakai nama The Virgin? Menurut Dara yang diwawancarai di salah satu stasiun TV mengatakan suatu sore Dhani mengajak mereka makan. Saat makan itulah Dhani bertanya "Apakah kalian berdua masih virgin? (perawan red.)"

"Kita hanya tertawa mendengar pertanyaan bos Dhani waktu itu. Tentu saja kami masih virgin lah," Akhirnya Dhani memberi nama The Virgin karena cocok dengan kondisi mereka yang masih perawan.

Tak dinyana, The Virgin justru berkibar dengan single Cinta Terlarang. Suara serak Dara yang ditunjang oleh Mitha dengan permainan gitarnya, dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

Lalu kapan The Virgin dipastikan bubar? Tentu saja kalau mereka sudah tidak virgin lagi. Kalau mereka tidak bubar ya harus ganti nama. Masak sudah tidak virgin masih pakai nama The Virgin, kan maluuuu.

Siapa yang bisa tahu kalau Dara dan Mitha sudah tidak virgin. Ya gak ada yang tahu, kecuali mereka dan pacar mereka. Yang pasti kalau mereka menikah, tentu sudah tak virgin lagi.

Kalau mau terus menjadi penyanyi band, harus ganti nama menjadi The Wives. Bisa juga The Ex-Virgin. Atau bisa juga ganti dengan nama No Virgin No Cry.
no image

Cara Membuat News Item Text

Bagaimana cara membuat news item text? Sebelum kita bahasa lebih lanjut cara membuatnya, sebaiknya kita pahami dulu apa yang dimaksud dengan news item text.

News item text adalah teks yang berfungsi mengabarkan sebuah berita yang bernilai kepada pembaca. Pengertian selengkapnya bisa anda baca di postingan: Pengertian News Item Text

Bagaimana menyusun News Item text? Simak langkah-langkahnya secara detil berikut ini:
  1. Tentukan berita yang akan disampaikan. Sebaiknya berita yang sedang hangat atau aktual di masyarakat. Semakin hangat semakin bagus.
  2. Tulislah inti berita di bagian awal dari naskah yang akan anda tulis. Ini berguna untuk membuat pembaca fokus dan ingin membaca lebih lanjut.
  3. Tuliskan isi berita dengan 5 W + 1 H. Maksudnya, beritanya tentang apa, kapan, dimana, dan mengapa terjadi demikian. Tulislah prosesnya dengan detil.
  4. Tuliskan narasumber berita. Bisa juga melalui saksi mata kejadian. Misalnya ada bencana kebakaran di sebuah perkampungan, tuliskan wawancara dengan salah satu warga yang melihat awal mula kejadian. 
Setelah draft berita siap, mulailah merangkai. Karena News Item Text adalah naskah menggunakan Bahasa Inggris, anda bisa memilih salah satu dari dua opsi ini. Menggunakan Bahasa Indonesia terlebih dahulu kemudian translasi ke Bahasa Inggris, atau langsung menggunakan Bahasa Inggris.

Bagian akhir adalah editing. Naskah yang sudah dibuat jangan langsung di publish. Perlu dilakukan cek ulang. Cek ulang bisa fokus pada ejaan, kalimat fungsional, dan bisa juga isi berita layak atau tidak layak dibaca orang.

Sabtu, 20 Oktober 2012

no image

Cara Membuat Recount Text

Apakah kamu sudah tahu maksud dari Recount text? Recount text adalah text yang berfungsi menceritakan kembali pengalaman seseorang secara berurutan.

Recount text mempunyai 3 bagian dalam tubuhnya. Bagian pertama terletak di bagian awal disebut Orientation. Bagian kedua disebut Event yakni kejadian berurutan dalam cerita. Event bisa satu bisa lebih dari satu. Bagian akhir disebut Reorientation. Bagian ini adalah bagian penutup dari cerita yang disampaikan pengarang.

Apa saja yang termasuk Recount Text? Yang termasuk Recount text antara lain diary, laporan perjalanan, auto biografi, dan biografi.

Bagaimana cara membuat Recount Text? Mudah dan tidak report. Yang pertama perlu kamu siapkan adalah pengalaman. Bisa pengalaman hari kemarin, sebulan lalu, atau setahun yang lalu.

Tulislah di bagian awal dari cerita tentang diri orang yang akan diceritakan. Boleh kamu sendiri atau orang lain yang akan diceritakan. Sebutkan setting waktu dan tempat kejadian. Semakin detil semakin baik.

Tulislah peristiwa-peristiwa secara berurutan. Usahakan setiap peristiwa dituliskan dalam satu paragraf. Kalimat utama disokong dengan 2 atau lebih kalimat untuk memperjelas dan memperindah cerita. 

Tutuplah cerita dengan menyebutkan kejadian akhir dari rangkaian cerita yang dibuat.

Perlu diingat, recount text bukan fiksi. Recount text merupakan karangan non fiksi. Jadi, keseluruhan cerita adalah murni pengalaman pengarang cerita atau orang lain yang diceritakan.

Baca contoh teks recount di bawah ini:

Jumat, 19 Oktober 2012

no image

Macam Nama Tempat Dalam Bahasa Inggris

Ada banyak tempat yang kita datangi atau lihat dalam kehidupan sehari-hari. Tempat itu misalnya kamar tidur, halaman rumah, dapur, tempat parkir, sekolah, pasar, hotel, pantai dan kuburan.

Sudahkah kamu tahu Bahasa Inggrisnya semua nama tempat tersebut? Mari kita simak macam nama tempat yang dihimpun oleh Sekolahoke.com.
  • Rumah = house, baca ruangan dalam rumah selengkapnya disini
  • Kamar tidur = bedroom
  • Ruang tamu = living room
  • Ruang makan = dining room
  • Dapur = kitchen
  • Kamar mandi = bathroom
  • Gudang = store room
  • Halaman rumah = house yard
  • Kebun = garden
  • Jalan raya = highway
  • Pasar = market
  • Hotel = hotel
  • Penginapan = resort, inn
  • Rumah makan = restaurant
  • Kuburan = cemetary. grave yard
  • Masjid = mosque
  • Gereja = church
  • Kuil = temple
  • Pantai = beach
  • Lapangan sepak bola = pitch
  • Justice = pengadilan
  • Gurun = desert
  • Padang rumput = meadow
  • Taman = park
  • Alun-alun = town square
  • ATM = cashpoint
  • Gedung bioskop = cinema
  • Sekolah = school, baca nama ruangan di sekolah lengkap disini

Kamis, 18 Oktober 2012

no image

Pengumuman Reuni Dalam Bahasa Inggris

Reuni adalah berkumpul kembali dengan orang-orang atau teman lama. Biasanya reuni dilakukan oleh orang-orang yang dulunya berada dalam satu institusi pendidikan seperti sekolah atau kampus.

Tak ada waktu khusus kapan reuni bisa dilakukan. Bisa setahun setelah tidak bersama. Bisa juga setelah bertahun-tahun. Tergantung yang ingin mengadakan acara.

Biasanya undangan reuni tidak sama dengan undangan pernikahan atau undangan lainnya. Undangan reuni umumnya berbentuk pengumuman melalui spanduk jalan, media cetak, dan melalui selebaran-selebaran. Dewasa ini pengumuman reuni lebih singkat dan cepat karena menggunakan sms dan jejaring sosial seperti facebook dan twitter.

Berikut ini adalah contoh pengumuman reuni menggunakan Bahasa Inggris yang biasanya dipajang menggunakan banner, spanduk jalan, ataupun pamflet.

ANNOUNCEMENT

MAN I JEMBER REUNION PARTY

WERE YOU STUDENTS OF MAN I JEMBER FROM 1990-2000?
WE INVITE YOU TO COME AND ENJOY REUNION PARTY
ON SUNDAY, DECEMBER 23, 2012
AT BANDUNG PERMAI HALL

FOR FURTHER INFORMATION
CONTACT:
FADLI 0811350000
no image

Cerita Tentang Keluarga Dalam Bahasa Inggris

Saya ingin menceritakan tentang keluarga saya dalam Bahasa Inggris yang sederhana dan tidak begitu rumit. Tujuannya adalah sebagai bahan belajar Bahasa Inggris sekaligus melatih kelancaran saya membuat tulisan Bahasa Inggris.

Hi. My name is Hari. I am from Jember, East Java, Indonesia. I am an English teacher. I work at LKP Oxford and SMPN Sukorambi. I am 32 years old now.
I have a little family. My wife's name is Fauziatun. She is an employee. She works from 8 a.m. to 5 p.m every Monday to Friday.
I have two children. The first child is a boy named Fasta, and the second is a girl named Dini. Fasta is 4 years old now. Dini is still 4 months. They are healthy children.
We live in a small house in Bondowoso. It has 3 bedrooms only. Although it is so small, we love it. We always spend our free time playing and joking in the house.

Itulah cerita singkat tentang keluarga saya. Cerita ini termasuk ke jenis teks Descriptive karena menceritakan sesuatu yang khusus.

Rabu, 17 Oktober 2012

no image

Dialog Bahasa Inggris Expressing Hope

Expressing hope adalah ungkapan yang digunakan untuk menyampaikan pengharapan. Biasanya dengan menggunakan kata "I hope" dan "I expect". Dalam Bahasa Indonesia kata tersebut mempunyai padanan "Semoga", "Saya harap".

Kapan kita menggunakan ungkapan pengharapan? Biasanya ungkapan pengharapan disampaikan kepada orang lain untuk mendapat sesuatu yang lebih baik. Misalnya, orang yang sedang sakit diharapkan cepat sembuh, orang yang sedang belajar tekun diharapkan dapat nilai bagus dalam ujian.

Mari kita simak dialog singkat menggunakan ungkapan harapan berikut ini:

Gina: Hi, Jean. How are you doing?
Jean: Bad.
Gina: What's wrong?
Jean: My father got sick. He has to stay in the hospital for a few days to get medical care.
Gina: What happened to him?
Jean: He got cancer.
Gina: I'm sorry to hear that. But you still go to school?
Jean: Yea, my mom told me that I have to go to school. She is in the hospital to accompany my dad.
Gina: I hope your dad will get better soon.
Jean: Yea, I hope so.
no image

Pilih Paket Internet Smartfren Volume Based Atau Unlimited?

Apakah anda pengguna Smartfren? Paket apa yang anda pakai? Volume base atau Unlimited? Atau anda sedang bingung mau pilih paket?

Kali ini sekolahoke.com akan memberi pandangan tentang paket internet yang ditawarkan oleh Smartfren yakni paket Volume dan Unlimited. Volume artinya ada kuota yang diberikan, sedangkan Unlimited artinya anda bebas memakainya sampai waktu paket habis.

Paket Volume

Smartfren menawarkan paket volume yang bervariasi. Mulai dari yang harga Rp 10.000 hingga Rp 150.000. Tentu saja semakin besar harga kouta yang didapatkan semakin besar.

Paket Unlimited

Paket unlimited yang ditawarkan oleh Smartfren ada 2 yakni reguler dan premium. Hingga saat ini (17/10/2012) paket unlimited reguler bisa dibeli seharga Rp 45.000 perbulan dengan kecepatan download maksimal 128 kbps. Sedangkan paket unlimited premium terdapat paket harian dengan harga Rp 5.000 dan bulanan seharga Rp 90.000. Kecepatan download yang ditawarkan maksimal 356 kbps. Lebih jelasnya baca di website resminya www.smartfren.com.

Sekolahoke.com tidak akan membahas panjang lebar mengenai kecepatan dan harga, tetapi hanya ingin memberikan pandangan sebaiknya pilih volume base atau unlimited.

Sebaiknya anda memilih paket volume base jika: anda jarang browsing, browsing di Facebook atau Twitter saja, tidak tertarik dan tak pernah mengakses dengan video dan tv streaming, hobi nulis tanpa banyak gambar.

Mengapa harus menggunakan volume base? Karena anda akan lebih berhemat. Kuota yang dibeli tak akan cepat habis jika anda hanya menggunakannya untuk hal-hal di atas. Misalnya, anda membeli paket volume sebesar 100 Mb seharga Rp 10.000, itu cukup untuk Facebookan dan Twitteran bahkan blogging lebih dari 5 hari.

Tapi, sebaiknya anda memilih paket unlimited, jika anda penyuka film dan tv online, selalu akses youtube, maen flash game, blogging dengan gambar resolusi tinggi.

Kenapa? Karena anda membutuhkan kuota yang sangat besar. Video streaming akan menghabiskan kuota volume dengan cepat, apalagi tv online. Maka dari itu, gunakan unlimited jika anda giat dengan aktivitas di atas.

Demikian, review singkat yang diberikan oleh sekolahoke.com tentang pemakaian paket volume base atau unlimited Smartfren. Setelah itu, tinggal anda yang menentukan.

Selasa, 16 Oktober 2012

no image

Pengertian Silabus

Dalam dunia pendidikan, dikenal beberapa istilah. Salah satunya adalah Silabus. Apa yang dimaksud Silabus? Apa saja isinya. Artikel ini akan menjelaskan untuk anda.

Silabus adalah ikhtisar atau ringkasan rencana pembelajaran yang disusun berdasarkan standar isi diantaranya Identitas Mata Pelajaran, Standar Kompetensi (SK), Kompetensi Dasar (KD), Indikator, Materi Pokok, Kegiatan Pembelajaran, Alokasi Waktu, Sumber Belajar, dan Penilaian.

Maka dari itu, silabus harus menjawab permasalahan-permasalahan seperti yang disebutkan di bawah ini:
  1. Kompetensi apa saja yang harus dicapai oleh sesuai dengan yang dirumuskan oleh Standar Isi?
  2. Materi Pokok apa sajakah yang perlu dibahas dan dipelajari peserta didik untuk mencapai Standar Isi?
  3. Kegiatan pembelajaran yang bagaimanakah yang seharusnya diskenariokan oleh guru sehingga peserta didik mampu berinteraksi dengan objek belajar?
  4. Indikator apa sajakah yang harus ditentukan untuk mencapai Standar Isi?
  5. Bagaimanakah cara mengetahui ketercapaian kompetensi berdasarkan Indikator sebagai acuan dalam menentukan jenis dan aspek yang akan dinilai?
  6. Berapa lama waktu yang diperlukan untuk mencapai Standar Isi tertentu?
  7. Sumber Belajar apa sajakah yang dapat diberdayakan untuk mencapai Standar Isi tertentu?

Senin, 15 Oktober 2012

no image

Bedanya Another dan The Other

Another dan The Other adalah 2 kata dalam Bahasa Inggris yang mempunyai fungsi untuk menyebutkan benda lain selain benda yang disebutkan sebelumnya.

Lebih jelasnya perhatikan contoh kalimat menggunakan Another dan The Other berikut ini:
  • I don't like shirt. I'll find another.
  • There are two notebooks. This one is mine. The other one is John's.
Pada kalimat pertama kata another berfungsi untuk menyebutkan benda lain yang berada dalam sebuah kelompok benda. 

Pada kalimat kedua, kata the other digunakan untuk menyebutkan satu benda setelah benda sebelumnya disebutkan.

Cara mudahnya, another digunakan pada sekelompok benda yang sama. The other digunakan pada dua benda sama.

Contoh lainnya:
  • Look at the two people. The man is my uncle. The other one is my son.
  • I find another apple that has different taste.


no image

Contoh Surat Keluhan Bahasa Inggris

Surat keluhan termasuk ke dalam ranah surat pribadi atau personal letter. Surat ini ditulis oleh seseorang untuk menyampaikan keluhan tentang sesuatu terhadap layanan suatu instansi.

Surat keluhan bisa kita lihat di portal-portal berita yang menyediakan kolom khusus surat pembaca. Di media cetak juga tersedia kolom surat pembaca yang banyak berisi keluhan terhadap suatu instansi.

Namun, tak menutup kemungkinan surat keluhan ini juga disampaikan langsung oleh para konsumen kepada instansi tertentu melalui email atau surat langsung.

Berikut ini contoh surat keluhan dalam Bahasa Inggris. Surat keluhan ini fiktif belaka. Tidak ada kesengajaan jika ada kesamaan nama dan instansi.

Jember, 15 October 2012

To: Smaretpret Tbk

I have a complaint about your connection lately. I think the connection of Smaretpret is being too slow. It doesn't go with your slogan "I Kick Slow Out". In fact, it is too slow like snail walking.

I would like to say that you have to fix this situation in order we as your loyal costumer are not too dissastisfied.

But, if you don't solve this problem soon, I promise I will move to the other providers. I'm going to tell the others to leave you.

Best regards

Jonathan
Rembangan, Arjasa RT XIX RW 03 Jember 68118


Minggu, 14 Oktober 2012

no image

Kelebihan dan Kelemahan Blog Dengan Komentar Terbuka

Blog tanpa komentar bagaikan rumah tanpa tamu. Sepi. Hanya pemiliknya yang rajin menyapu hingga bersih, nonton TV, makan camilan. Tapi tak ada tamu yang mampir untuk bertegur sapa.

Maka dari itu, banyak blog dan website menyediakan kolom komentar dengan harapan ada pengunjung yang sudi mampir dan memberi komentar terhadap postingan yang dibaca.

Kolom komentar yang ada di blog bisa terbagi menjadi beberapa tipe. Ada tipe terbuka, terbatas, dan terbuka terbatas.

Tipe komentar terbuka adalah tipe yang diberikan kepada blog yang membebaskan semua orang untuk berkomentar. Siapa saja boleh komentar bahkan komentar dari anonymus atau orang tanpa ID boleh masuk.

Tipe komentar terbatas disematkan pada blog yang membatasi komentar kepada orang yang mempunyai ID atau menjadi anggota blog tersebut. Jadi tidak semua orang bisa memberikan komentar kalau tidak bergabung dengan komunitas.

Tipe komentar terbuka terbatas adalah tipe blog yang memberi kesempatan kepada semua orang untuk berkomentar baik dengan ID atau tanpa ID tapi komentar yang masuk masih melalui tahap penyaringan atau seleksi untuk disetujui oleh pemilik blog. Jika pemilik blog setuju, maka komentar yang masuk bisa ditampilkan.

Sekolahoke.com termasuk blog terbuka. Semua orang boleh memberikan komentar asalkan ia mempunyai alamat email. Blog ini tidak menerapkan moderasi komentar yang masuk. Sehingga para pengunjung yang memberikan komentar, dia bisa melihat langsung komentarnya muncul di bagian bawah postingan.

Model seperti ini ada kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihannya adalah Sekolah Oke mulai banyak memperoleh sahabat blogger maupun netter. Sekolah Oke juga mendapat masukan cepat dari pembaca apabila ada eror HTML ataupun broken link, juga eror penulisan sehingga bisa cepat diperbaiki.

Namun ada kelemahannya. Sekolah Oke sering kebobolan dengan komentar yang out of topic, pornografi, spam, bahkan promosi yang tak ada hubungannya sama sekali dengan isi postingan.

Apa yang diperbuat oleh Sekolah Oke dengan komentar jelek ini? Ya, kami terpaksa menggunakan tombol delete terhadap komentar yang tak layak tersebut.

Nah, bagaimana dengan blog anda?
no image

Kata Job Sering Digunakan Untuk Menyebutkan Hal Porno

Job secara harfiah berarti pekerjaan. Misalnya dalam kalimat tanya "What's your job?", "His job is a staff", "Fireman is a risque job".

Namun tak semua kata mengandung "Job" bermakna denotatif "pekerjaan". Justru ada beberapa kata Bahasa Inggris yang bermakna konotatif menjurus porno.

Kita sebaiknya tahu kata-kata tersebut agar waspada dan tak salah dalam menggunakannya sehingga kita malah menjadi bahan tertawaan orang.

Handjob

Handjob bukan berarti kerajinan tangan. Kata ini biasa diucapkan orang Amerika untuk menyebutkan kata lain dari Masturbation (masturbasi). Kita tahu kalau masturbasi adalah kegiatan seks dengan servis tangan.

Blowjob

Kata blowjob merupakan kata lain untuk menyebutkan oral seks. Orang Amerika dan Inggris biasanya mengucapkannya untuk memperhalus bahasa.

Boobjob

Kata ini mulai populer memasuki era milenium. Boobjob merupakan bahasa lain dari kata surgery (operasi). Apa yang dioperasi? Boobjob artinya operasi payudara. Beberapa aktris kawakan disinyalir melakukan Boobjob atau operasi plastik di bagian payudaranya.

Demikian ulasan singkat dari Sekolahoke.com

Sabtu, 13 Oktober 2012

Mengapa Gangnam Style Bisa Populer?

Mengapa Gangnam Style Bisa Populer?

Dunia sedang heboh Gangnam Style. Semua menari. Saking gilanya, sampai para pemain bola bergoyang Gangnam Style setelah mencetak gol, lalu penyanyi kawakan Britney Spears bergoyang heboh bersama Psy di acara reality show, semalam (13/10/12) giliran OVJ bergoyang ala Gangnam Style dalam siaran langsung dari Bogor.

Mengapa Gangnam Style bisa sepopuler sekarang? Apakah penciptanya sudah tahu bahwa disko dan lagunya akan menjadi hits dan disukai orang di seluruh penjuru dunia? Sepertinya tidak. Tidak ada yang pernah tahu apa yang diciptakannya akan menjadi trending, termasuk Psy dari Korsel ini.

Analisis sementara, goyang Gangnam Style yang meniru gerakan penunggang kuda, populer karena gaya disko baru yang belum pernah ada sebelumnya.

Dulu, gaya moonwalker milik mendiang Michael Jackson mengguncang dunia, kemudian gaya disko New Kids On The Block di awal 90an menjadi tren. Hingga akhirnya tahun 2012 ini, Gangnam Style merajai.

Simak video Psy - Gangnam Style berikut ini.

no image

Game Online Valentine Conquest


Powered by SantaBanta.com
no image

Magic Bridge Game Online


Powered by SantaBanta.com
no image

Permainan Tennis Online


Powered by SantaBanta.com
no image

Permainan Seru Balap Mobil Online


Powered by SantaBanta.com
no image

Pengertian News Item Text

News Item Text adalah teks yang mempunyai fungsi memberikan informasi yang dianggap penting dan bernilai  bagi pembaca. Dalam Bahasa Indonesia kita mengenalnya sebagai teks berita.

Contoh paling gampang terdapat di koran harian dan mingguan. Sekarang portal online yang memuat teks berita banyak bermunculan seperti Kompas.com, Detik.com, dan Republika Online.

Untuk portal berita berbahasa Inggris di Indonesia, kamu bisa baca di Thejakartapost.com. Sedangkan di luar negeri kamu bisa akses Dailymail.co.uk.

News Item Text mempunyai tiga bagian dalam penyajiannya. Pada bagian awal disebutkan berita pentingnya. Kemudian disampaikan background hingga berita yang disampaikan. Biasanya menggunakan rumus 5W + 1H (What, Where, When, Why dah How). Di bagian akhir terdapat narasumber terpercaya yang menjadi saksi kejadian.

Perlu diingat, News Item Text tidak diperbolehkan untuk memasukkan opini atau pendapat penulis. Yang disampaikan adalah berita objektif dengan penyampaian pihak ketiga.

Baca: Cara Membuat News Item Text
Contoh Soal Basic English Listening Test

Contoh Soal Basic English Listening Test

Contoh soal untuk pelajar Bahasa Inggris tingkat dasar (Basic English)



Basic English Listening Test/Sekolahoke.com doc





Jika anda ingin memiliki soal Basic English Listening Test ini disertai dengan rekaman mp3, hubungi admin sekolahoke.com disini