Rabu, 30 Maret 2011

Cara Membuat Email via Gmail

| Rabu, 30 Maret 2011
Bagaimana cara membuat blog, pak? Pertanyaan ini muncul dari murid saya Riska kelas IX SMP Sukorambi. Untuk menjawabnya saya terbitkan artikel ini.

Sebelum membuat sebuah blog kamu perlu membuat email terlebih dahulu. Saya sarankan membuat email via gmail.com. Kenapa harus gmail? Karena syarat membuat blog gratis di blogspot, harus punya akun gmail.

Memang masih banyak domain lain untuk membuat blog, tapi saya sarankan blogspot karena saya telah lama mengenal blogspot sehingga tahu seluk beluk blog afiliasi google.com ini. Jadi jika ada kesulitan bisa saya bantu.

Caranya bagaimana?
1. Ketikkan di browser internet yang kamu pakai www.gmail.com
2. Klik BUAT AKUN atau CREATE AN ACCOUNT di pojok kanan bawah.
3. Kamu akan menjumpai sebuah lembar pendaftaran. Isi sesuai identitas kamu. Jangan lupa masukkan kode verifikasi di bagian akhir lembar pendaftaran.
4. Klik SAYA TERIMA. BUAT AKUN SAYA.
5. Sekarang kamu sudah punya akun gmail. Agar tidak lupa, catat nama email kamu dan passwordnya.

Nah, selanjutnya kamu tinggal masuk ke blogger.com untuk membuat blog. Langkah-langkah membuat blog baca postingan selanjutnya Cara Membuat Website Gratis Via Blogger

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar